Menjelang Pemungutan Dan Penghitungan Suara Bawaslu Gelar Rakernis
|
Rantauprapat,SahabatBawaslu, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Labuhanbatu menggelar Rapat Kerja Teknis Pengawasan Pemungutan Dan Penghitungan Suara Tahun 2024 Yang dilaksanakan di Bj. Sinurat Hall Hotel Permata Land Rantauprapat,Minggu (4/2/2024) lalu.
Ketua Bawaslu Kabupaten Labuhanbatu melalui Anggota Bawaslu Khairul Nai Hasibuan ST.C.Med mengatakan dilaksanakan kegiatan ini guna meningkatkan pemahaman Pengawasan Pemungutan dan Penghitungan Suara terhadap Panwaslu Kecamatan Dan Panitia Pengawas Pemilihan Kelurahan/Desa Se - Kabupaten Labuhanbatu.
" Dengan dilakukan kegiatan ini kiranya meningkatkan pemahaman pengawasan Pemungutan dan Penghitungan Suara pada Pemilu 2024 " terangnya.
Disamping itu, Panwaslu Kecamatan dan Panitia Pengawas Kelurahan /Desa kiranya dapat memaksimalkan kerja - kerja pengawasan Pemungutan dan Penghitungan Suara.
Adapun yang menjadi peserta pada kegiatan ini yakni Ketua dan Anggota Panwaslu Kecamatan dan Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan / Desa Se - Kabupaten Labuhanbatu.
Penulis dan Foto : Nur Aidil Fahmi Nst SH
Editor : Khairul Nai Hasibuan ST.C.Med